Jumat, 08 April 2011

Menghilangkan Keloid

Keloid adalah bagian kulit yang menebal akibat bekas luka, baik luka operasi ataupun hanya luka bekas jerawat. Dalam bahasa medis yang lebih sederhana keloid didefinisikan sebagai jaringan parut yang terus tumbuh dan tidak tahu kapan akan berhenti tumbuh. Untuk menghilangkan keloid secara tuntas sangatlah susah karena pernah ada seorang saudara saya yang keloidnya di operasi tidak lama semenjak operasi keloidnya tumbuh lagi lebih besar.

Untuk - menghilangkan keloid – mengobati keloid yang lebih sederhana dari pada cara bedah atau laser dengan resiko yang kecil adalah dengan cara disuntik dengan Cortisone langsung di pada keloidnya. Untuk menghilangkan keloid dengan cara ini biasanya terasa sangat sakit waktu disuntiknya maupun sesudahnya tapi bisa diatasi dengan obat anti nyeri.


Cara menghilangkan keloid yang paling sederhana dan tidak mengakibatkan rasa sakit adalah dengan cara mengoleskan salep anti keloid. Tapi pengobatan dengan salep ini untuk orang yang mempunyai genetik keloid yang kuat sangat tidak efektif.

Cara lain untuk menghilangkan keloid yang sederhana dan jauh lebih efektif adalah dengan cara ditekan dengan menggunakan silokon gel yang bentuknya seperti salonpas berbentuk lembaran bening. Untuk menghilangkan keloid dengan cara ini adalah yang paling manjur tapi memerlukan biaya yang jauh lebih tinggi karena untuk 1 lembar saja harganya lebih dari Rp. 13.000,- dan untuk mendapatkan efek yang jelas memerlukan waktu lebih dari 3 bulan dan memerlukan biaya lebih dari Rp. 1.170.000,- 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar